IPMT Diharapkan Dapat Jadi Wadah Kreativitas

Penulis: Muhammad Alfarizi

Gagasanonline.com– Vakum dua tahun, Ikatan Pelajar Mahasiswa Tualang (IPMT) kembali gelar seminar sekaligus pelantikan pengurus periode 2021-2023, bertemakan “rekontruksi kepemimpinan demi membangun mental dan intelektual kader yang transformatif dalam pergerakan membangun negeri.” Berjalan lancar, kegiatan ini turut dihadiri Wakil Ketua DPRD Siak Androy Aderianda, Wakil Bupati Siak terpilih Husni Merza, pelajar dari berbagai sekolah di Kecamatan Tualang Kabupaten Siak, serta tamu undangan lainnya.

Pada kesempatan tersebut Androy Ade Rianda menyampaikan harapannya agar aktifnya IPMT dapat membangun generasi  mahasiswa Tualang yang hebat.

Baca: Dianggap Langgar SK Dirjen Pendis, Mahasiswa Tuntut SEMA FSH

“Kegiatan ini tidak hanya putus sampai di acara pelantikan ini saja, semoga terus berlanjut sampai ke depannya,” ujarnya, Kamis (4/3/2021).

Acara pelantikan dipimpin langsung oleh Sekertaris Camat Tualang Ari Darmawan, maka disahkannya Bayu Syahputra sebagai Ketua dan Septian Frandika sebagai Wakil Ketua, beserta para pengurus IPMT lainnya.

Ketua IPMT Kecamatan Tualang Bayu Syahputra mengatakan akan berusaha semaksimal mungkin mengaktifkan kembali organisasi IPMT sebagai wadah kreatifitas pelajar dan mahasiswa di Kecamatan Tualang.

Baca: WR III: Dari Pendataan, Banyak Nomor Mahasiswa yang Tidak Dapat Dihubungi

“Organisasi IPMT yang saya nahkodai dapat menjadikan wadah untuk kreativitas, serta memaksimalkan potensi-potensi pelajar dan mahasiswa Tualang. Tentunya saling bersinergi dengan stakeholder di Kecamatan Tualang,” tutupnya.

Reporter: Muhammad Alfarizi
Editor     : Wilda Hasanah
Foto         : Muhammad Alfarizi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.