Dinilai Cukup Bersih, Mahasiswa Harapkan Penanaman Pohon di Sekitar Danau

Penulis : Chintia Auzuka Lagani

Gagasanonlilne.com – Kebersihan di sekitar kawasan danau UIN Suska Riau dianggap cukup baik bagi sebagian orang. Berdasaran pantauan tim Gagasanonline.com, sekeliling danau yang seringkali dijadikan tempat bersantai oleh mahasiswa tersebut tampak bersih tanpa sampah yang berserakan.

Salah satu petugas kebersihan UIN Suska, Ipit menilai kebersihan di sekitar danau sudah cukup terjaga. Hal itu dikarenakan adanya kesadaran mahasiswa untuk memungut dan membuang sampah serta membuat plang kayu bertuliskan ‘Jagalah kebersihan’.

“Saya rasa sekitar danau sudah cukup bersih. Terkadang sampah yang ada di danau itu dikutip oleh mahasiswa,” ujarnya saat diwawancarai Jum’at (14/10/22).

 Ipit menjelaskan proses pembersihan sampah oleh pihanya dilakukan dengan memisahkan sampah kering dan sampah basah. Sampah kering akan  dibakar, sedangkan sampah basah dibuang ke tempat sampah sebelum diangkut petugas kebersihan lain.

“Biasanya sampah ini dibuang ke tempat pembuangan sampah belakang pos security di arah Jalan Buluh Cina,” jelasnya.

Senada dengan Ipit, salah satu Mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Fikri menilai danau UIN Suska memiliki standar yang baik dalam kebersihan. Diungkapkannya, ada pula mahasiswa dari FST yang mempunyai program untuk menjaga kebersihan danau.

“Ada program mahahasiswa untuk menjaga kebersihan danau. Harapannya pihak pimpinan dapat mendukung program ini,” harapnya.

Berbeda dengan Fikri, Mahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) Vanesya Abila Efendi mengatakan kebersihan danau masih kurang, pasalnya masih banyak sampah berceceran di sekitar danau UIN dan juga tampak gersang.

“Padahal danau ini salah satu icon-nya UIN Suska, namun kurang diperhatikan. Penampakannya juga nggak seindah yang terlihat di foto. Kalau dilihat langsung tampak gersang,” sebutnya.

Vanesya pun mengharapkan adanya penanaman pohon di sekitar danau agar suasana terasa lebih sejuk dan asri. “Selain diperlukan penanaman phon, kita juga harus saling menjaga kebersihan lingkungan,” pungkasnya.

Reporter: Chintia Auzuka Lagani
Editor: Annisa Firdausi
Foto: dok.Gagasan/ Chintia Auzuka Lagani

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.