Aksi Berjalan Lancar, Mahasiswa Se-Riau Sampaikan 5 Tuntutan

Penulis: Ashila Razani*

Gagasanonline.com – Ribuan mahasiswa se-Riau mulai mengepung Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pekanbaru, Senin (11/04/2022). Berdasarkan pantauan saat di lokasi, aksi berjalan lancar tanpa adanya tindakan anarkis. Masing-masing koordinator lapangan tiap universitas mulai menyampaikan orasinya secara bergantian.

Adapun tuntutan yang diajukan mahasiswa se-Riau pada aksi sore tadi adalah:

  1. Mendesak dan menuntut Presiden Jokowi untuk menstabilkan harga, menjaga ketersediaan bahan pokok, serta menyelesaikan permasalahan ketahanan bahan pokok.
  2. Menuntut Presiden Jokowi untuk menstabilkan pendistribusian Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi di seluruh Indonesia.
  3. Mendesak dan menuntut Presiden Jokowi untuk menunda serta mengkaji ulang UU IKN.
  4. Mendesak dan menuntut Presiden Jokowi untuk menyelesaikan konflik agraria di seluruh Indonesia.
  5. Mendesak dan menuntut Presiden Jokowi untuk menghadirkan PERPU atas UU KPK No. 19 Tahun 2019, serta kembalikan marwah KPK sebagai realisasi janji-janji Presiden dalam agenda pemberantasan korupsi dan tegakkan amanat TAP MPR No. 11 tahun 1998.

Reporter: Annisatul Fathonah, Septi Khairani Fitri, Ashila Razani*, Iswatun Hasanah*, Moh. Azhima**, Indah Permata Sari**
Editor: Puspita Amanda Sari
Foto: Dok. Gagasan/Ashila*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.