DSDI PTIPD: Mahasiswa Bilang Iraise Bermasalah, Itu Keliru.

Sumber: Internet
gagasan-online.com: Kamis (17/09/2015), Divisi Sumber Daya Informasi (DSDI) Pusat Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (PTIPD) UIN Suska Riau angkat bicara mendengar banyak mahasiswa yang mengatakan sistem Integerated Academic Information System (Iraise) bermasalah. DSDI Surya Elhadi menyangkal jika Iraise dikatakan bermasalah. Menurut penjelasannya, mahasiswa hanya butuh penyesuaian dengan aplikasi baru ini.
Menurut Surya, beberapa programmer lain kemungkinannya akan membutuhkan waktu yang panjang untuk merancang Iraise. Namun, karena pimpinan meminta agar Sistem Informasi Mahasiswa dan Akademik (Simak) segera diahlikan, maka pihaknya ditugaskan untuk membuat aplikasi baru agar tidak terjadi kebobolan data.
“Ini (red-Iraise) aplikasi pertama yang langsung dibuat sendiri oleh UIN dengan waktu yang relatif singkat. Tinggal penyesuaian server saja,” ungkap surya saat ditemui gagasan-online.com di ruang kerjanya.
Sebagai DSDI dan orang yang bertugas menangani permasalahan ini, Surya menilai tahapan yang dibuat untuk Iraise sudah cukup bagus. Secara aplikasi menurutnya memang tidak bisa dikatakan sempurna 100%, tetapi sudah cukup bagus untuk sistem aplikasi yang dibuat dalam kurun waktu yang relatif singkat.
Secara pribadi, ia mengatakan kendala atau permasalahan yang ada bukan dari Iraise, tetapi dari sistem akun Simak. Namun, data-data mahasiswa yang terdapat di Iraise merupakaN salinan dari akun Simak.
“Kebanyakan mahasiswa yang mengatakan Iraise bermasalah itu, karena data bawaan dari Simak-nya memang sudah seperti itu. Jadi kalau mahasiswa bilang Iraise bermasalah, saya boleh katakan itu keliru,” ucapnya. 
Surya menambahkan, akun Iraise ini lebih merealisasikan pada apa yang sudah ada di Simak. Menurutnya, di sistem yang baru ini bukan untuk membuat wewenang ataupun peraturan baru. Tetapi meningkatkan keamanan dan daya tampung sistem.
“Kebanyakan mahasiswa itu mengerti dengan Iraise. Hampir 75% mereka itu mengerti. Mungkin yang harus dilakukan hanya lebih pada sosialisasi saja. Dan saya rasa maklum saja jika hal ini terjadi. Makanya supaya lebih bagus, dipindahkan dari Simak ke Iraise,” tutupnya. (Ferdy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.