Antisipasi Kehilangan Motor, Begini Imbauan dari Kasat UIN Suska Riau

Penulis: Manda Arsita**

Gagasanonline.com – Kepala Satuan (Kasat) UIN Suska Riau Desrudiman mengajak mahasiswa untuk mengantisipasi kasus kehilangan motor di lingkungan kampus. Ia mengimbau kepada setiap mahasiswa pengguna motor untuk menggunakan gembok atau kunci ganda. Tindakan ini dinilai sangat penting dalam mengantisipasi kehilangan.

“Itu sudah menjadi warning betul, dan harus disikapi oleh adik-adik mahasiswa,” ucapnya pada Rabu (29/11/2023)

Selain itu, Desrudiman juga mengimbau kepada setiap mahasiswa untuk tidak terburu-buru. “Periksa HP dan kunci motor terlebih dahulu sebelum meninggalkan parkiran,” ucapnya.

Sebagai tambahan, dia berharap agar setiap fakultas memiliki area parkir yang layak dan menyediakan palang pintu, sehingga tidak sembarang orang bisa masuk ke area fakultas.

Selain itu, Mahasiswa Fakultas Pertanian dan Peternakan (FPP) Arbi Darmawan mengatakan harusnya setiap area parkir mempunyai sarana dan prasarana yang mendukung seperti adanya CCTV. Sebab menurutnya dengan jumlah kendaraan yang banyak tentu satpam tidak bisa mengcover seluruhnya.

“Kalau ada CCTV satpam terbantu dengan teknologi,” pungkasnya, Jumat (22/12/2023).

Reporter: Manda Arsita**
Editor: Annisatul Fathonah
Foto: dock.Gagasan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.