WR III Laporkan Penipuan ‘SMS Beasiswa DIPA’ ke Pihak Berwajib

http://www.gagasan-online.com/2016/01/wr-iii-laporkan-penipuan-sms-beasiswa.html
gagasan-online.com : Wakil Rektor III Dr Tohirin melaporkan pelaku penipuan SMS berkedok Beasiswa DIPA yang beredar di mahasiswa. Pasalnya, penipuan yang dilakukan melalui pesan singkat ini terus berlanjut dan meresahkan.
Sudah dua orang mahasiswa menjadi korban penipuan ini. Hal ini diketahui Dr Tohirin setelah salah seorang korban melapor kepadanya. Ia tidak menjelaskan secara rinci detil pelaku penipuan. Namun melalui laporan tersebut, terlacak pelaku berdomisili di daerah Jakarta. “Sudah ditransfer uang Rp 1juta ke rekening pelaku,”katanya.
Penipuan dilakukan dengan mengirimkan pesan singkat yang mengatas namakan Wakil Rektor III Dr Tohirin ke ponsel mahasiswa. Isinya, penerima pesan singkat disebut telah mendapatkan uang tambahan dari beasiswa DIPA yang ia dapat. Selanjutnya pelaku diminta menghubungi Kepala Bagian Keuangan Kementrian Agama. Korban diperdaya dan diminta mentransfer sejumlah uang ke rekening milik pelaku. 
Wakil Rektor III juga telah menyebarkan selebaran yang ia tanda tangani menghimbau warga akademik untuk berhati-hati dalam menerima pesan yang mengatas namakan dirinya. Ia hanya menggunakan satu nomor ponsel dan tidak pernah menukar nomor tersebut. “Nomor ponsel saya berbeda dengan sms penipuan itu,”katanya.
Saat ini Wakil Rektor tengah menunggu hasil dari pihak kepolisian. Ia menghimbau mahasiswa agar
berhati-hati ketika mendapatkan pesan singkat yang mengatas namakan wakil rektor III. “ Periksa dan pastikan informasi tersebut pada orang-orang terdekat  terlebih dahulu,” ujarnya. (Sella**/
Linda**)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.