BEM UIN Suska Minta Kejelasan Dana Praktikum ke Rektorat

gagasan-online.com-Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas
Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Suska) Riau akan adakan audiensi terkait
dana praktikum yang dinilai kurang transparan. Audiensi ini akan diadakan besok
pagi pukul 09.00 WIB, Jumat (8/5/2015) di Gedung Rektorat.

Insanul Kamil, Menteri Hukum dan Advokasi Mahasiswa
(Menkumham) BEM UIN Suska mengungkapkan pihaknya juga mengundang Keluarga
Besar Mahasiswa (KBM) UIN Suska Riau dan BEM fakultas se-lingkungan UIN Suska Riau.
Insanul
berharap pihak rektorat bersedia lakukan sosialisasi agar seluruh mahasiswa
mengetahui alokasi dana praktikum yang dibebankan kepada mahasiswa setiap
semester.
Insanul mengatakan  belum mendapatkan tanggapan dari pihak
rektorat terkait pemberitahun audiensi yang akan digelar besok. “Apabila nanti
telah mendapakatkan respon maka audiensi tesebut akan dilaksanakan pukul
sembilan,” ujarnya.
Ia
menambahkan apabila dalam audiensi tidak mendapatkan titik temu dengan pihak
rektorat, pihaknya akan mengajak seluruh BEM fakultas  berkumpul di sekretariat BEM universitas
membahas tindak lanjut persoalan ini. Ia mengatakan jika dijumpai kejanggalan,
pihaknya akan adakan audiensi lanjutan dengan pihak rektorat.
Selanjutnya ia mengatakan bahwa BEM UIN Suska Riau sebagai
 mitra kerja rektorat telah berusaha
menjadi penengah antara mahasiswa dan rektorat. “Kalau bisa cara damai (audiensi)
kenapa harus cara aksi,” ujarnya. (Irna**Nafi**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.