Gelar Pekan Taaruf, Dema Ushuluddin Harap Mahasiswa Baru Kenal Budaya Kampus

Penulis: Septi Khairani Fitri

Gagasanonline.com-Dewan Eksekutif Mahasiswa (Dema) Fakultas Ushuluddin menggelar Pekan Ta’aruf Mahasiswa (PTM) di Gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM),Sabtu (2/10/ 2021).

Kegiatan ini digelar sebagai orientasi pengenalan kampus dan mempererat tali silaturahmi antara alumni, senior,dan mahasiswa baru Ushuluddin.

Dedi Irawan, Ketua Pelaksana mengungkapkan, acara PTM ini baru pertama kali diadakan Oleh Fakultas Ushuluddin. kegiatan ini bertujuan untuk mempermudah mahasiswa baru Ushuluddin dalam memproses surat menyurat, beasiswa dan organisasi baik internal maupun eksternal.

Baca juga : Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia Launching Audio Book untuk Komunitas Tunanetra di Pekanbaru

“Adanya Pekan Ta’aruf Mahasiswa sangat membantu adik-adik mahasiswa baru Ushuluddin 2021 mengurus beasiswa terutama di Ushuluddin dan paham dalam urusan kampus, dan adik-Adik juga punya naungan tempat bertanya baik kepada HMPS maupun Senior yang dikenal.” Ungkapnya.

kegiatan PTM ini diikuti mahasiswa baru Ushuluddin sebanyak 205, dalam pelaksanaan kegiatan PTM ini panitia turut menghadapi kesulitan mulai dari menginformasikan kegiatan kepada mahasiswa baru, surat menyurat, hingga izin peminjaman gedung.

“Kesulitan dari diadakannya Pekan Ta’aruf Mahasiswa(PTM) dalam memberitahukan kepada mahasiswa baru untuk kegiatan offline ini terkait pemberian info kepada adik-adik mahasiswa baru, peminjaman gedung yang banyak proses surat menyurat saat ini harus adanya izin satgas ” tuturnya.

Baca juga :Press Release Pergantian Kepengurusan LPM Gagasan Periode 2021/2022

Miko Pratama, Mahasiswa Ilmu Hadits, termotivasi untuk meningkatkan acara PTM  berikutnya.

“Adanya acara ini memotivasi kami untuk meningkatkan acara-acara besar yang lebih baik lagi persiapannya” ujarnya

Sinta Permata Sari, Mahasiswa Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir berharap acara PTM akan terus menjadi kegiatan yang menarik kedepannya.

“Semoga kedepannya acara-acara Pekan Ta’aruf Mahasiswa lebih menarik dan lebih wah lagi” tutupnya.

Reporter: Sabar Aliansyah Panjaitan, Septi Khairani Fitri
Editor: Lia Resti Andani
Foto: Sabar Aliansyah Panjaitan/Dok. Gagasan

One thought on “Gelar Pekan Taaruf, Dema Ushuluddin Harap Mahasiswa Baru Kenal Budaya Kampus”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.