Mahasiswa FSH Keluhkan Keramik dan Pintu Ruangan 322 Rusak

Penulis: Reni Salmedi**

Gagasanonline.com – Mahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) mengeluhkan ruang belajar 322 terdapat lantai retak dan pintu rusak. Mahasiswa Jurusan Hukum Ekonomi Syariah (HES) semester dua, Sastria mengatakan kondisi lantai retak, sementara itu pintu yang terbuat dari kaca menimbulkan suara berdecit yang mengganggu fokus proses belajar mengajar.

“Saya merasa kurang nyaman dan was-was apabila membuka pintu ruangan tersebut,” keluh Sastria saat diwawancarai via WhasApp, Senin (12/6/2023).

Baca: Kabag Umum Jelaskan Status Fasilitas Baru di Labor Terpadu

Senada dengan Sastria, Eva Lestari mahasiswa HES semester empat turut merasa keramik yang rusak membahayakan orang lain. Jika dibiarkan dalam waktu lama akan membahayakan mahasiswa dan dosen yang ada di ruang belajar 322.

“Karena takut ada pemuaian susulan dan takut lihat dosen atau teman saya jatuh saat persentase di depan,” ucapnya.

Menanggapi hal tersebut, Mawardi selaku Wakil Dekan (WD) II FSH menjelaskan sudah melaporkan permasalahan ini kepada Bagian Umum Universitas. Dimana Bagian Umum akan turun langsung dan melakukan pencocokan laporan.

“Jika ada kecocokan akan ditindaklanjuti dan harus diketahui oleh Dekan,” ungkapnya saat ditemui di Kantornya.

Reporter: Reni Salmedi**
Editor: Rofiqoh Romadhani
Foto: Dok. Reni**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.