Civitas Akademik Goro Bersihkan Masjid Al-Jami’ah UIN Suska

Penulis: Feri Kurniawan

Gagasanonline.com- Forum Dosen UIN Suska membuat gerakan Gotong Royong (Goro) pembersihan Masjid Al-Jami’ah UIN Suska Riau. Kegiatan ini dihadiri oleh Dosen, Mahasiswa, UKK/UKM dan petugas kebersihan UIN Suska, Kamis (17/12/2020).

Irwan, Ketua Presedium Forum Dosen UIN Suska menuturkan sebenarnya ide untuk mengembalikan fungsi masjid ini sudah lama dan berasal dari civitas akademik UIN Suska.

“Lalu kemarin dibentuklah tim kecil untuk menindaklanjuti kerisauan kita yang dimulai dari dialog terbuka agar masjid ini kembali difungsikan dan insyaallah Jumat besok sudah bisa digunakan untuk salat Jumat, ujarnya.

Baca juga: Webinar 5 PR B Bertema Pentingnya Public Speaking dan Personal Branding

Taufik, anggota Resimen Mahasiswa (Menwa) mengatakan ia mengetahui kegiatan Goro Masjid dari spanduk yang terdapat di gerbang masuk UIN Suska.

“Masjid ini milik kita bersama, jadi kami sebagai UKK/UKM yang cinta dengan kampus berinisiatif untuk ikut kegiatan ini,” tuturnya.

Taufik juga menuturkan bahwa kondisi masjid kini cukup memperihatinkan karena bangunan Masjid banyak yang rusak akibat masuknya hujan dari atap yang rusak.

Baca juga: Habib Rizieq Shihab Dan Ketidakadilannya

Selaras dengan Taufik, Muhammad Yahya dari jurusan Teknik Elektro juga mengikuti Goro Masjid Al-Jamiah UIN Suska karena inisiatif,  menurutnya Masjid Al-Jamiah merupakan tanggung jawab bersama.

“Pasca gotong royong ada peningkatan dari dalam maupun luar sehingga kenyamanan dalam beribadah dapat tercapai,” tutupnya.

Reporter: Feri Kurniawan
Editor: Delfi Ana Harahap
Foto: Feri Kurniawan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.