Resmi Digelar, ‘Chemistry Championship’ Jaring Wakil Riau di ‘Internasional Chemistry’

gagasanonline.comChemistry Championship (CC) Pendidikan Kimia Resmi digelar hari ini, senin (6/3/2017). Even ini mempertandingkan 253 peserta SMA se-derajat dari 21 sekolah di Provinsi Riau. Pertandingan akan digelar selama lima hari di gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa UIN Suska Riau.

Tahun ini CC mengadakan delapan lomba, di antaranya  tes kemampuan tertulis (TKT), atraksi kimia, teknologi tepat guna, cerdas cermat dan guru berprestasi. Selain itu ada pula lomba comic strip, mading 3D dan musikalisasi puisi kimia yang turut memeriahkan even ini. Khusus cabang TKT, pemenang lomba akan dijadikan perwakilan Riau dalam Internasional Chemistry (IC) di Universitas Sumatera Utara pada 2018 mendatang.

Ketua Panitia Ardi Saputra menuturkan, panitia dan seluruh yang terlibat dalam kegiatan ini berusaha agar even ini semakin bergengsi di Provinsi Riau. Tentunya hal ini juga akan berdampak pada akreditasi jurusan Prodi Pendidikan Kimia. “Ditambah lagi pesertanya semakin berkualitas,” katanya.

Kegiatan yang bertemakan Hidrogen (High Dream Of Generation) ini cukup mendapat apresiasi yang baik dari beberapa kalangan. Uci Norma Sari mahasiswa Pendidikan Kimia salah satunya. Menurut Uci dari pergelaran hari pertama dan penjelasan panitia, ia menilai CC tahun ini lebih baik dibanding tahun sebelumnya. “Harapannya tahun depan lebih baik lagi,” katanya.

Begitu pula dengan peserta, Bryan Eksak dalah satu peserta dari SMA 2 Pekanbaru mengatakan hal senada dengan Uci. Ia sangat senang mengikuti kegiatan ini dan menargetkan menjadi juara dalam even tahunan ini. “Target saya semoga bisa juara di CC ini,” tandasnya.

Even-even besar UIN Suska Riau yang melibatkan siswa sekolah mengah atas tidak hanya terjadi pada CC ini saja. Sebelumnya, awal tahun 2017 Pendidikan Matematika sudah terlebih dahulu menggelar even yang sama. Tak hanya itu, menjelang akhir maret, UKK KSR-PMI UIN Suska Riau juga tengah menyiapkan acara sejenis dengan tajuk Agitapraja.

Penulis: Kinanti Sekar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.