Seorang Mahasiswa Kukerta UIN Tewas Tenggelam di Kuansing

 gagasan-online.com : Seorang mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) UIN Suska Riau meninggal dunia di lokasi Kukerta nya desa  Banjar Nan Tigo Kecamatan Inuman, Kuantan Singingi. Sabtu (1/8/2015). Korban yang diketahui bernama Marzuki Tohir Siregar meninggal karena tenggelam tadi pagi di Sungai Kuantan.
Berdasarkan informasi yang didapat dari sejumlah mahasiswa Kukerta UIN Suska Riau. Korban saat itu pergi mandi sendiri di Sungai Kuantan. Seorang ibu yang sedang menyuci pakaian dipinggir sungai sempat melihat korban sedang asyik mandi sambil bernyanyi di sungai. “Sambil nyanyi dia kata ibu itu,” ujar Bagus Koordiantor Desa Bedeng.
Bagus, Koordinator desa Bedeng yang bersebelahan dengan desa korban mengatakan Korban yang saat itu menggunakan celana berbahan jeans warna biru diketahui tenggelam saat ibu tersebut tiba-tiba tak mendengar suara nyanyian korban. Ibu tersebut kemudian melihat korban terbawa arus dan segera meminta pertolongan “Ibu itu langsung minta tolong” katanya.
Mengetahui hal tersebut warga dan sejumlah rekan korban langsung mencoba menolong korban. Namun korban sempat hilang hingga ditemukan dalam kondisi pucat tak bernyawa lima jam kemudian.
Korban diketahui sebagai koordinator desa Banjar Nan Tigo Kukerta UIN Suska Riau. Teman sekelompoknya belum dapat dihubungi. Diketahui korban bersama teman mahasiswa dan aparat desa sedang dalam perjalanan menuju Pekanbaru. “Mereka lagi di mobil tu bang,”katanya.(Hafiz,Epul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.