Adakan Kemah Safari Jurnalistik, LPM Gagasan Peringati Milad ke-29

Penulis: Desi Fitria

Gagasanonline.com – Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Gagasan UIN Suska Riau mengadakan Semarak untuk memperingati milad ke-29.

Mengangkat tema Safari Jurnalistik Optimalkan Kreatifitas Pers, kegiatan semarak dilakukan dengan berkemah yang diadakan di Bumi Perkemahan desa Gema pada 10 hingga 11 Desember 2022.

Ketua Pelaksana, Reza Fahlevi mengatakan, selain untuk merayakan milad Gagasan ke-29, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keakraban sesama anggota. Dia menyebut rangkaian acara diisi dengan beberapa kegiatan, seperti memasang tenda hingga membuat api unggun di malam hari.

“Kegiatan berkemah selama dua hari satu malam. Ini untuk mempererat kekompakan dan menjaga silahturahmi agar anggota semakin dekat,” kata Reza, Minggu (11/12/2022).

Reza menambahkan, meski tidak diikuti oleh semua anggota, namun kegiatan tetap dilakukan dengan antusias. Dia juga berharap agar kegiatan berkemah ini dapat dilakukan setiap tahun, dan terbuka untuk semua warga kampus UIN Suska Riau.

“Saya berharap acara semarak ini nantinya tidak hanya untuk anggota gagasan saja tetapi bisa menarik antusias seluruh warga kampus dengan membuat perlombaan perlombaan yang menambah pengetahuan dan meningkatkan skills mahasiswa UIN Suska Riau kedepannya,” ujarnya.

Sementara itu, Pimpinan Umum Gagasan Khumar Mahendra mengatakan kegiatan semara kali ini dilakukan untuk mengacu semangat dan kreatifitas seluruh anggota supaya dapat menciptakan karya jurnalistik yang lebih baik.

“Jadi dengan semarak kali ini teman-teman gagasan atau seluruh kru bisa lebih kreatif lagi menciptakan karya jurnalistik, baik tulisan, desain, foto dan juga vidio,” katanya.

Khumar juga berharap di usia ke-29 ini, Gagasan bisa menjadi LPM yang menjadi wadah pengembangan idealisme mahasiswa yang safari jurnalistik optimalkan kreatifitas pers.

“Harapannya sesuai dengan tema yang kita usung yaitu safari jurnalistik optimalkan kreatifitas pers,” tutupnya.

Reporter: Desi Fitria
Editor: Kakak Indra Purnama
Foto: Dok. Gagasan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.