Wan Abu Bakar : Tindak Tegas Pembakar Hutan Riau

 

Wan Abu Bakar. (Sumber : Internet)

gagasan-online.com : Bencana kabut asap di Provinsi Riau banyak mengundang perhatian masyarakat luas. Salah satunya tokoh masyarakat Riau, Wan Abu Bakar yang merasa terpanggil atas kondisi tersebut, sebab ribuan masyarakat Bumi Lancang Kuning menjadi korban. 

Bahkan, secara tegas ia menyatakan, jika pemerintah belum sepenuhnya serius mengatasi persoalan kebakaran lahan dan hutan (Karlahut) di Provinsi Riau. Padahal masalah ini sudah menjadi bencana tahunan sejak 18 tahun silam. 
“Pemerintah saat ini hanya pandai pencitraan, ” kata Wan Abu Bakar saat membuka seminar gerakan masa depan Indonesia, di Lantai V Gedung Rektorat UIN Suska Riau, Sabtu (17/10/15). 

Selain itu, Wan juga menilai tindakan Presiden Joko Widodo datang ke Riau beberapa waktu lalu dalam rangka penanggulangan kabut asap hanya sia-sia.  Kenapa tidak,  kedatangannya bukan mendatangkan solusi, malah sebaliknya kabut asap tak kunjung hilang di Provinsi Riau. 

“Masyarakat kena asap dan kena azab karena ulah sendiri. Parahnya pemerintah belum bisa menindak tegas perusahaan yang menjadi dalang pembakaran hutan di Riau,” tegas Wan nama akrab Wan Abu Bakar. 

Dalam kesempatan itu, Wan juga meminta kepada pemerintah membuat langkah kongkrit dalam penanggulangan bencana kabut asap  di Riau.
“Dalam penanggulangan kabut asap pemerintah harus berani menindak tegas perusahaan pembakar hutan. Beri sanksi dan cabut izin jika perusahaan kedapatan membakar lahan atau hutan,” tegas Wan. (HANIF)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.