Nasib Bangsa

Penulis: Abdul Hafidz

Gagasanonline-

Merdeka kini hanya kiasan
Nyata namun ilusi
Penjajah memang sudah tak lagi ada
Mirisnya penguasa sebagai pengganti

Atas nama rakyat mereka menjabat
Namun nyatanya pura-pura tuli dan tak peduli
Suara rakyat seolah tak terdengar
Meski ribuan pengeras suara diperdengarkan

Mereka tidak buta maupun tuli
Hanya saja hati nurani tak lagi ada arti
Harapan bangsa telah sirna sudah
Gugur pahlawan  tak lagi dihargai
Kemerdekaan kini dikhianati penguasa bangsa sendiri

Editor: Delfi Ana Harahap
Foto: Internet

One thought on “Nasib Bangsa”

  1. Pola penjajahannya saja yg dirubah bung, dari kekerasan menjadi halus, penjajahan seperti apa yg terjadi di negri ini? Itulah penjajahan politik,budaya,ekonomi dan ideologi
    #Salam dari fisip UIR
    #hidupmahasiswa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.