GenBI Adakan Donor Darah di Kampus UIN Suska

gagasanonline.com: Generasi Baru Indonesia (GenBI) adakan kegiatan donor darah di UIN Suska Riau. Agenda ini dilaksanakan atas kerja sama dengan Unit Transfusi Darah Pekanbaru dan Korp Suka Rela Palang Merah Indonesia (KSR PMI) UIN Suska, Rabu (12/07/2018).

Donor darah ini bertujuan untuk mewadahi mahasiswa atau civitas akademika yang ingin mendonrkan darahnya. Menurut Rio, Ketua Pelaksana donor darah adalah hal yang sangat penting dilakukan baik bagi pendonor maupun penerima donor. “Sesuai slogan kita, Setetes Darah Kita, Nyawa Bagi Mereka, Kita Sehat Mereka Selamat,” ungkapnya.

Kegiatan ini merupakan program kerja divisi kesehatan komunitas GenBI yang bertemakan ‘GenBI Berdonor Goes to Campus’. Rio, Ketua Pelaksana mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan di kampus karena kampus adalah tempat yang paling strategis untuk kegiatan donor darah. “Sekali sebulan kita mengadakan kegiatan donor darah di UIN juga Universitas Riau,” tuturnya.

Rio  menambahkan bahwa antusias pengunjung sangat baik dan melebihi dari yang ditargetkan. “Yang berdonor ada 44 orang, 35 orang berhasil, selebihnya belum memenuhi syarat,” katanya. Ia juga berharap kegiatan ini  bisa rutin dilaksanakan di kampus-kampus sehingga civitas akademika dapat berpartisipasi dalam kegiatan donor darah.

 

Penulis:  Hakim*

Editor:   Nafi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.