Mahasiswa Kecewa Pelaksanaan PPL Daring FTK Diundur

Penulis: Kaka Indra Purnama

Gagasanonline- Pelaksanaan Program Pengalaman Lapangan (PPL) daring 2020 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Suska Riau diundur. Hal ini tertera dalam surat edaran nomor Un.04/F.II/PP.06/9525/2020 yang semula dilaksanakan tanggal 7 September sampai 23 Desember 2020 menjadi tanggal 12 Oktober sampai 23 Desember 2020.

Putri Ustari, Mahasiwa Jurusan Tadris Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) mengaku merasa sangat kecewa dengan diundurnya jadwal PPL daring, karena menurutnya kegiatan PPL menjadi kegiatan yang paling ditunggu-tunggu mahasiswa, pasalnya dengan PPL mahasiswa dapat mempraktikkan langsung ilmunya.

“Karena di kampus kita hanya dapat teori dan di PPL lah kita dapat praktiknya,” tuturnya saat dihubungi via whatsapp pada Selasa (08/09/2020).

Baca juga: Klarifikasi Rektor UIN Suska Riau Atas Pernyataan Anggota DPR RI

Khotlani Syafitri Mahasiswa Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) turut merasa kecewa dengan dimundurkannya jadwal PPL FTK, karena menurutnya kebijakan kampus semakin hari semakin sembarangan.

“Dimulai dari PPL di undur hingga PPL online,” ucapnya.

Sementara itu Viona Astuti, yang juga Mahasiswa Jurusan PGMI mengatakan pengunduran jadwal pelaksanaa PPL FTK miliki dampak positif sekaligus negatif. Positifnya mahasiswa dapat lebih mempersiapkan diri, karena PPL daring berbeda dengan PPL luring.

Baca juga: Anggota DPR RI Minta Menteri Agama Segera Copot Jabatan Rektor UIN Suska

“Negatifnya yakni semakin lama mulai PPL maka semakin lama proses PPL terlaksanakan, semoga kami yang melaksanakan PPL bisa merasakan arti dan suasana PPL ini. Dan semoga PPL daring tahun 2020 bisa berjalan dengan baik,” terangnya.

Saat dikonfirmasi ke Alimuddin selaku Wakil Dekan (WD) I FTK menganai sebab kemunduran jadwal, Ia hanya membaca pesan whatsapp reporter Gagasan dan ketika dihubungi via telepon seluler Alimuddin menolak untuk diwawancarai.

“Saya lagi tidak bisa sekarang, lagi mengisi acara,” tandasnya.

Reporter: Kaka Indra Purnama
Editor: Delfi Ana Harahap
Foto: Surat edaran UIN Suska

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.