Pemira FDK Juga Aklamasi

Gagasanonline.com – Tak hanya Pemilihan Raya Mahasiswa (Pemira) setingkat universitas yang dinyatakan aklamasi, pemira Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Suska Riau juga aklamasi. Keputusan aklamasi diambil karena hanya satu pasangan calon (Paslon) yang mengembalikan berkas pendaftaran, Jumat (15/12/2017).

Ketua Badan Legislatif Mahasiswa (BLM) Veny Rahmadona mengatakan ada sembilan perwakilan tim sukses yang mengambil formulir. Tetapi, hanya pasangan Aji Nursahid-Vizra Dwi Yandri yang mengembalikan berkas tidak melewati batas waktu yang ditentukan. “Mereka mengumpulkan berkas pukul 16.57 WIB,” katanya.

Sedangkan paslon 2 mengumpulkan berkas pada 17.08 sehingga tidak lolos verifikasi. Karena menurut TAP/KPRM/2 dijelaskan bahwa waktu pengembalian berkas ditutup pada pukul 17.00 WIB.

Veny mengatakan sempat terjadi perjanjian antara Komisi Pemilihan Raya Mahasiswa (KPRM) dengan timses paslon yang tidak lolos. Namun perjanjian tersebut tidak sah karena tidak diplenokan.

Menurut keterangan Veny,  Wakil Dekan III Azni juga telah menyatakan aklamasi pada saat menghadiri rapat verifikasi. “WD III telah menyatakan sikap bahwa pemira kita aklamasi,” tutupnya.

 

Penulis: Desi Saputri

One thought on “Pemira FDK Juga Aklamasi”

  1. Terimakasih pihak gagasn yg telah mngeluarkan berita sesuai dengan fakta yg terjadi, dan yg sebenar² ny adaa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.