Yusrial Terpilih Menjadi Koordinator Fopersma Baru

http://gagasanonline.com/2017/11/yusrial-terpilih-menjadi-koordinator-fopersm4-baru.html

gagasanonline.com- Pimpinan Redaksi LPM Visi Universitas Lancang Kuning, Yusrial terpilih menjadi Koordinator Forum Pers Mahasiswa Riau (Fopersma) periode 2017/2018, Sabtu (4/11/2017). Dalam Musyawarah Tahunan (Mustah) yang diadakan di Desa Wisata Buluh Cina ini, LPM Visi mendapatkan giliran untuk memegang amanah sebagai Koordinator Fopersma. Sebelumnya jabatan ini dipegang oleh Jeffri Sianturi dari LPM Bahana Universitas Riau.

Usai melepaskan jabatannya, Jeffri berharap Koordinator baru bisa menjadikan forum ini sebagai media alternatif dengan kajian khususnya. Selain itu,  LPM yang tergabung dapat menerapkan prinsip jurnalisme baik dan menghidupkan kembali LPM yang sempat vakum. “Setelah ini mungkin perlu dilakukan aksi agar ‘taring tajam’ Fopersma lebih dirasa masyarakat,” ujarnya.

Sebagai koordinator baru, Yusrial berharap Fopersma bisa kembali merangkul dan membantu LPM yang ada di luar Pekanbaru. Menggalakkan diskusi terkait permasalahan media dan lingkungan sekitar juga menjadi targetnya. “Membantu LPM luar Pekanbaru dan mengadakan diskusi media,” katanya.

Fopersma dulunya bernama Visi ABG ini merupakan forum perkumpulan pers mahasiswa yang ada di Riau. Didirikan oleh LPM Visi (Universitas Lancang Kuning), Aklamasi (Universitas Islam Riau), Bahana (Universitas Riau) dan Gagasan (UIN Suska Riau). Selain LPM pendiri, Saat ini anggotanya bertambah dengan bergabungnya Komunika (Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Suska Riau), UKM Jurnalistik Fakultas Hukum (Universitas Islam Riau), Gema IKM (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Hang Tuah), Inkrah (Universitas Muhammadiyah Riau) serta Supremasi (Fakultas Hukum Universitas Lancang Kuning).

Penulis: Mujawaroh Annafi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.