Pendidikan Ekonomi Gelar Pameran Bisnis  Jilid II

Mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi  Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) menggelar Pameran Bisnis Jilid II di lapangan Sepak Bola UIN Suska Riau. Acara yang ditaja oleh mahasiswa semester enam ini berlangsung selama tiga hari, 16-18 Mei 2017.

Ketua panitia, Muhammad Pajri menjelaskan panitia mendirikan stand yang diisi oleh mahasiswa semester enam, yang merupakan implementasi dari teori yang didapat dan pemenuhan nilai mata kuliah Teknik Proyeksi Bisnis yang dibimbing oleh Hendra Riofita, MM.

“Dimasukkan ke nilai, karena mata kuliah ini lebih ke praktek,” katanya.

Delima, mahasiswi semester enam jurusan Pendidikan Ekonomi mengungkapkan, dengan disediakannya stand untuk mahasiswa semester enam ini dapat membantu tersalurnya teori yang telah mereka pelajari di lokal.

“Kami belajar berwirausaha untuk mencari uang sendiri. Ini dari kami untuk kami.”

Sebelumnya Pameran Bisnis Jilid I telah diadakan tahun lalu di Islamic Center pada 22-25 mei 2016. Pajri mengaku tahun ini memilih lapangan UIN Suska karena selain lebih luas, tempatnya lebih strategis. “Berdekatan dengan beberapa fakultas, jadi habis kuliah mahasiswa bisa datang kesini,” tambahnya.

Selain itu panitia juga mengadakan perlombaan seperti stand terbaik, stand terfavorit, stand terbersih, lomba akustik, lomba game ludo king, dan selfie contest.

Pajri berharap melalui pameran ini mahasiswa dapat mengaplikasikan materi yang didapat dan berguna untuk masa depan. “Lulusan jurusan Pendidikan Ekonomi bukan hanya menciptakan pendidik yang handal, tapi juga mampu berwirausaha serta mengubah mindset dalam peluang usaha,” tutupnya.

Penulis: Kiki Mardianti**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.