Pendaftaran Lokasi KKN 2017 Bermasalah

Sejak awal dibukanya pendaftaran lokasi Kuliah Kerja Nyata(KKN) UIN Suska Riau tahun 2017 pada jumat 19 mei 2017 mengalami masalah. Mahasiwa banyak yang telah bersiap untuk melakukan pendaftaran  pada sistem online ini. Situs kkn-lppm.uin-suska.ac.id menjadi serbuan mahasiswa yang ingin KKN.

Pada pembukaan pendaftaran yang diumukan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat(LPPM) UIN Suska Riau pada Jumat 17.00 WIB. Namun mahasiswa yang telah mencoba untuk login mengalami kesulitan. Sering kali portal online KKN mengalami eror. Hingga Sabtu, masih banyak mahasiswa yang mengalami masalah untuk pendaftaran lokasi KKN.

Faisal, mahasiswa mengungkapkan kekecewaanya terhadap sistem yang saat ini dikelola oleh Pusat Teknologi Informasi dan Pangkalan Data(PTIPD) UIN Suska. Ia mengungkapkan sulitnya mengakses portal KKN. Ia bersama teman-temanya telah berkali-kali mencoba masuk namun sering gagal dan mengalami eror.

“Untuk mendaftar saja sesulit ini, mengecewakan sekali,” ungkapnya.

Tidak hanya sulit mendaftar, kuota yang disediakan seakan tidak diperhitungkan. beberapa temanya sudah berkali-kali melakukan pengecekan dan mencoba masuk ke setiap lokasi yang disediakan, tetapi tidak bisa mendaftar karena sudah penuh oleh mahasiswa yang dibatasi untuk setiap fakultas.

“kawan-kawan udah pasrah dimana aja, tapi pas dicoba tak satu pun yang bisa, gak balance peserta sama kuota,” kesalnya.

Ia mengaharapkan agar portal KKN bisa lebih baik lagi, sehingga kejadian seperti ini tidak terulang kembali. Selain itu untuk kedapanya  pihak yang terkait untuk serius  dalam setiap hal yang berhubungan KKN.

“Pihak terkait pasti sudah berpengalam, jangan ada seperti ini lagi saya harap,” ungkapnya.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.